Minggu, 23 Oktober 2016

de Green Haiku*

Memandang taman kecil di depan rumah, terlihat kumpulan buah dan bunga yang sedang merekah. Muncul inspirasi untuk menggubah puisi pendek, sederhana dan (inginnya) indah. Hingga jadilah haiku 3 bahasa ini. 

Di depan rumah
Mereka tampak indah
Bunga dan buah
 In front of my house
The beauties grow together
Those flowers and fruits
目の前に
果物がある
花も咲く

*Haiku adalah puisi pendek khas Jepang, disajikan dalam tiga larik (triplet), masing-masing larik berisi 5, 7 dan 5 suku kata, total 17 suku kata. Haiku disajikan dengan sederhana, apa adanya. Ciri utama Haiku adalah ekspresi tentang alam, tentang hal-hal yang biasa kita lihat di sekeliling, tanpa menggunakan perumpamaan-perumpamaan (verbal trickery). Haiku juga minim tanda baca, karena kata-kata dalam Haiku sudah dianggap sebagai bisa mewakili tanda baca. Yang lebih penting lagi. Haiku harus punya dua unsur: ungkapan tentang alam dan exclamation (kata/frasa seru) di larik ke tiga. 
Definisi Haiku disarikan dari tulisan Pak Eddy Roesdiono di kompasiana. Selengkapnya bisa dibaca di tautan ini

Tidak ada komentar: