Engkau sering bertanya
mengapa dirimu belum berperan besar dalam hidupmu,
malam ini hadapkanlah seteduh-teduhnya wajahmu kepada Tuhanmu,
dan sampaikanlah permintaan dari hatimu yang lama sesak
dengan kerinduan untuk menjadi pribadi yang dihargai,
katakanlah,
Tuhanku Yang Maha Mulia,
aku mohon engkau memberiku tugas yang besar,
dan mengobarkan kesungguhan kerjaku
untuk berhasil di dalam tugas itu.
Amien
Mario Teguh
2 komentar:
Pak Mario Teguh memang motivator yang banyak memberikan kita inspirasi, penyemangat. Btw, minggu lalu saya ikut kelas motivasi oleh Jamil Azzaini. Ia sedikit berbagi ilmu sukses hidup, di antaranya alangkah lebih indahnya kita punya proposal hidup (yg akan kita pertanggungjawabkan ke Allah dan orang2 tercinta).
Setuju, mas Didik. Kedua orang itu, Mario Teguh maupun Jamil Azzaini, keduanya motivator hebat. Banyak orang terinspirasi karenanya, termasuk saya. Semoga jadi orang yang tak kalah hebat, dan bisa juga menebar inspirasi. Salam sukses juga ya, mas Didik.
Posting Komentar